Headline Hari ini

MEMBUAT INPUT SEDERHANA DENGAN PHP&MYSQL

Sebelum kita masuk kedalam session ini ada beberapa yang perlu di persiapkan untuk dapat menjalankan sesi ini antara lain :
  • WEB SERVER LOCAL
Server local ini berfungsi untuk menjalankan program berbasis web php dan Mysql . Tanpa web server kita tidak dapat menjalankan aplikasi ini tentunya. Untuk mendapatkan web server local ini ada beberapa program free yang dapat di download seperti Xampp, PHPtriad dan Dwebpro. Pada artikel kali ini kita akan menggunakan xampp server.
  • DEVELOPMENT EDITOR
Untuk membuat script kita juga memerlukan program editor seperti Notepad++ editor, Macromedia Dreamweaver, Wordpad dll.

Sekarang setelah semuanya dipersiapkan yang mesti kita lakukanadalah menjalankan terlebih dahulu server local yaitu xampp pada dekstop atauC:\xampp (direktori default)\ xampp-control.exe, lalu start Apache dan Mysql dengan menekan button start.
Proses selanjutnya yaitu jalankan browser IE 6 atau mozilla dengan memasukkan alamat address http://localhost/phpmyadmin/ , jika berhasil dan menampilkan phpmyadmin maka webserver telah berjalan dengan baik. Sekarang masuk ke language pilih bahasa indonesia.




Gambar 1.0


  • Create database
Untuk memembuat sebuah database masukkan nama database pada kolom
ciptakan database baru. Misal DB_Baru.
  • Create Table
Lakukan pembuatan Tabel didalam database DB_Baru, dengan cara mengisikan
kolom Ciptakan tabel baru pada database.
CREATE TABLE IF NOT EXISTS `table_penduduk` (
`ID` smallint(6) NOT NULL auto_increment,
`Nama` varchar(50) collate latin1_general_ci NOT NULL,
`Alamat` varchar(50) collate latin1_general_ci NOT NULL,
`Telp` varchar(50) collate latin1_general_ci NOT NULL,
`Jk` varchar(5) collate latin1_general_ci NOT NULL,
`ktp` varchar(50) collate latin1_general_ci NOT NULL,
PRIMARY KEY (`ID`)
)
ENGINE=MyISAM DEFAULT CHARSET=latin1 COLLATE=latin1_general_ci AUTO_INCREMENT=1 ;

Anda dapat memasukkan pada SQL tab code diatas atau anda bisa menciptakan table tersebut secara manual dengan fungsi create table pada kolom Ciptakan tabel baru pada database. Sekarang buka script editor seperti Macromedia dreamweaver atau notepad untuk membuat koneksi ke database. seperti yang terlihat pada script seperti dibawah ini :
$localserver =”llocalhost” ;//alamat browser mis: http://localhost
$dbname =”DB_Baru”;
$user =”root”;//userdefaultdatabase phpmyadmin
$pass =” ” ;// password default.



$kondb=@mysql_connect ($localserver,$user,$pass);
$DBXins=@mysql_select_db($dbname, $kondb);
//cek bila koneksi berjalan
If(!$DBXins){
echo "MAAF, DATABASE KONEKSI MENGALAMI KENDALA.";
}
?>


Sekarang simpan script diatas dengan nama koneksi.php. script diatas telah berhasil dibuat, selanjutnya membuat script untuk halaman interface atau halaman muka.

NAMA

JK



ALAMAT

TELP

NO KTP









kemudian simpan dengan nama Form_penduduk.php. nah selesai pekerjaan kedua... sekarang pertanyaannya bagaimana agar data yang diisi pada form oleh pengunjung bisa tersimpan ke dalam database???? untuk menjawab pertanyaan ini lihat script dibawah ini kemudian simpan dengan nama Simpanpenduduk.php.


include "koneksi.php";

//buat variabel dari kolom-kolom yang akan dikirim

$nama = $_POST["nama"];
$alamat =$_POST["almt"];
$telp =$_POST["telp"];
$jk=$_POST["jk"];
$ktp =$_POST["ktp"];

//kemudian Masukkan kedalam database dengan fungsi INSERT pada SQL
//buat variabel

$SimpanSql="INSERT INTO table_penduduk
VALUES ('', '$nama','$alamat','$telp','$jk','$ktp')";

$query=mysql_query($SimpanSql);

if($query) {

echo "Berhasil memasukkan data kedalam database";

}else{

echo "gagal memasukkan data kedalam database";

}
?>

Proses selanjutnya yang dilakukan adalah masuk ke IE Browser atau Mozilla Browser lalu ketikan http://localhos/nama_folder_anda/Form_penduduk.php. isi data yang diminta pada kolom form lalu klik tombol simpan. selanjutnya jika data berhasil tersimpan kita dapat melihatnya di halaman phpmyadmin. semoga berhasil...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Butuh Jasa Ini ?