Headline Hari ini

Di Pasuruan Ada Ulat Mirip Kuda Nil

Seekor ulat unik ditemukan warga di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Disebut unik karena tubuh ulat tersebut mirip dengan kudanil.


Ulat ini awalnya ditemukan di tananam jeruk nipis di Pondok Pesantren Asyiddiqiyah, Desa Nguling, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, namun kini sudah menyebar ke tanaman warga meski jumlahnya masih sedikit.

Bentuknya memang aneh, ulat itu memiliki dua mata berukuran besar dan kaki yang banyak. Mulutnya panjang seperti belalai pada gajah.

Bila berjalan seperti seekor ulat, sementara jika berhenti tubuh mirip kudanilnya begitu kentara, apalagi ada dua cula di kepalanya.

Berbeda dengan hewan sejenisnya lainnya, ulat ini tidak gatal hingga anak-anak kecil pun betah menonton dan mendekatinya.

Abdurrahim, seorang warga Nguling, Selasa (13/12/2011), mengatakan ulat tersebut awalnya menjadi perhatian warga karena ukurannya yang besar dibanding ulat lainnya. Setelah didekati dan diperhatikan, warga semakin heran karena bentuknya yang unik.

Meski tak gatal, warga mulai cemas karena ulat-ulat tersebut memakan daun tanaman di pekarangan warga. Bahkan sudah ada yang mulai bertelur di ranting pohon hingga diprediksi dalam beberapa hari kemudian jumlahnya akan terus bertambah.

Kecemasan warga bisa dimaklumi, wilayah Nguling pernah diserang jutaan ulat gatal seperti terjadi di Probolinggo beberapa bulan lalu.

Untuk itu, warga berharap Pemerintah Kabupaten Pasuruan melakukan penyemprotan.

Sumber
http://news.okezone.com/read/2011/12/13/340/541801/ulat-bertubuh-seperti-kudanil-hebohkan-warga
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Butuh Jasa Ini ?