Headline Hari ini

20 Misteri Sepanjang Masa (Bagian 2)

11. Stonehenge


Stonehenge yang berada di dataran Salisbury adalah salah satu tujuan wisata yang populer di Inggris. Diduga, Stonehenge adalah tempat makam dan seremonial 5.000 tahun silam.

12. Atlantis


Kota Hilang Atlantis diperkenalkan ke dunia barat sekitar 2.400 tahun yang lalu oleh Plato, yang menyatakan bahwa bangsa Atlantis adalah bangsa yang maju. Menurut legenda, Atlantis tenggelam ke dasar laut karena gempa bumi, yang kemudian diinterpretasikan menjadi sebuah kerajaan bawah air yang dilindungi oleh putri duyung. Hingga kini keberadaannya masih misterius, hanya saja ada satu teori yang menyatakan kalau Atlantis dulunya adalah bagian dari daratan yang lebih besar di Siprus, di lepas pantai Mediterania.

13. Air Mancur Awet Muda (The Fountain of Youth)


Don Juan Ponce de Leon, seorang berkebangsaan klaim Spanyol, menginjakkan kakinya di Amerika tahun 1509, dan kemudian diangkat menjadi gubernur dari Puerto Rico. Enam tahun kemudian, berdasarkan rumor yang beredar di kalangan suku Indian, ia melakukan perjalanan ke utara menuju pulau Bimini mencari Fountain of Youth (air mancur awet muda). Bimini ternyata adalah semenanjung Florida, dan air mancur tersebut tetap menjadi teka-teki sampai Juli 2006, ketika pesulap terkenal David Copperfield mengklaim bahwa perairan Pulau Exumas seharga 50 juta dolar miliknya memiliki kemampuan penyembuhan.

14. Tabut Perjanjian


Menurut Alkitab, Tabut Perjanjian berbentuk peti mati kayu, berlapis emas, yang dibuat untuk membawa gulungan tulisan berisi Sepuluh Perintah Allah. Peti mati itu dibawa melintasi gurun dan menetap di Israel dan kemudian dihancurkan oleh bangsa Babilonia. Keberadaannya masih belum diketahui, namun Hollywood punya versi tersendiri sebagaimana digambarkan dalam sekuel film Indiana Jones: Raiders of the Lost Ark.

15. Chupacabra


Dalam foto, Phylis Canion memegang kepala dari mahkluk yang disebut Chupacabra di rumahnya di Cuero, Texas. Binatang aneh itu, pertama kali dilaporkan di Puerto Rico pada tahun 1995, gemar menghisap darah ayam dan kambing. Meskipun banyak foto seperti di atas bisa membuktikan eksistensinya, ahli biologi memastikan kalau makhluk seperti itu tidak pernah ada.

16. Pilar Besi India


Pilar/ tiang Besi Delhi adalah pilar berusia 1.600 tahun setinggi 22 kaki yang ada di kompleks Qutb di India. Pilar yang terbuat dari besi tempa 98% menjadi teka-teki karena kemampuannya untuk bertahan dari karat/ korosi selama ratusan tahun.

17. Batu Bulat Kosta Rika


Ditemukan di awal 1940-an di Kosta Rika saat penggalian oleh United Fruit Company, bola batu bulat sempurna ini diperkirakan berasal dari tahun 600 hingga abad ke-16. Pembuatnya dan tujuan pembuatan batu itu masih menjadi misteri. Banyak yang percaya bahwa batu-batu itu adalah bagian dari ritual keagamaan untuk menyembah matahari.

18. Ledakan Tunguska


Ledakan Tunguska di Rusia terjadi sekitar pukul 07:14, tanggal 30 Juni 1908. Penyebab pasti ledakan - yang meratakan 80 juta pohon seluas 830 mil persegi - tetap menjadi perdebatan sengit. Kebanyakan irang meyakini kalau ledakan itu disebabkan oleh fragmen meteorit, sementara ada juga yang berpendapat ada kaitannya dengan UFO.

19. Mothman


Sesosok mahkluk jadi-jadian bersayap serangga dan mata merah, yang dikenal sebagai Mothman, menakuti warga Point Pleasant, W.Va., selama akhir 1960-an. Tidak ada bukti yang pasti tentang makhluk ini, kecuali dari segelintir laporan saksi yang didokumentasikan dalam paranormal-jurnalis John A Keel berjudul 'Mothman Prophecies'.

20. Iblis Jersey (Jersey Devil)


Menurut legenda, 250 tahun yang lalu seorang wanita Jersey bernama Ny. Leeds berteriak putus asa selama kehamilannya yang ke 13, "Biarkan saja jadi Iblis!" Saat lahir, ternyata bayi yang dikandungnya berbentuk seperti kanguru dengan sayap, melesat terbang dan melakukan pengrusakan, hingga kemudian dijuluki Iblis Jersey.

Sumber : thewondrous.com   |   Naskah Asli

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Butuh Jasa Ini ?